SELAMAT TINGGAL TAHUN 2020


Sebenarnyan 2020 itu tahun yang sangat menyebalkan menurutku , karena apa itu si nana corona . jadi sekolah, dan hampir semua hal itu non aktif jadi apa yah pusing lah.

Tetapi aku berusaha  mengambil positif dari tahun ini walaupun sebenarnya dikit.

1.     Kerjaan lancar

Alhamdulilah aku masih dipercaya bekerja ditempat aku sekarang ini adalah sebuah berkah dari  ALLAH SWT.

2.     Rejeki yang tidak terduga

Walaupun tahun ini adalah tahun yang lumayan menyebalkan tetapi aku harus selalu bersyukur, karena tahun ini banyak berkat dari yang ALLAH SWT.

3.     Ilmu yang berguna

Selama masa pandemic ini memang membosankan dirumah oleh karena itu aku memanfaatkan dengan membaca buku, mengikuti webinar belajar beragam bahasa  melalui duolingo yaitu inggris, arab, jerman , belanda dan jepang.

4.     Berkarya kembali

Walaupun tidak menggunakan media kanvas, tetapi menurutku  tidak apa karena cakupan  senirupa itu luas aku sekarang mulai pindah ke media cat air, pensil warna dan spidol menurutku media tersebut praktis dan gampang dibawa bawa beda sama kanvas ribet.

5.     Membuka warung

Tahun ini ibuku  mulai pension. Untuk mengisi waktu luangnya , dirumah  kami membuka warung ya  menjual sembako , sayur dan buah-buahan.

6.     Mulai menjaga kesehatan

Sebenarnya aku bukan orang yang peduli akan kesehatan, karena aku diberi peringatan seperti kena penyakit isk jadi aku yang tadinya malas minum air putih biasanya aku paling banyak  gelas saja sekarang mulai berusaha minum air putih.

7.     Jadwal kerja offline yang complicated

Walaupun pandemic tetep sekolah berjalan. Yang lebih membuatku pusing adalah dalam sehari 12 kelas jadi gimana caranya tiap kelas aku buat grup whatsapp, lalu mulai membuat absen . selalu membuat soal dua macam walaupun itu soal sama tapi demi kemudahaan di g-form aku buat untuk kelas ipa dan ips.

8.     Wishlist yang terbeli

Sebagai penggembar kpop ketahuilah aku sama sekali belum pernah membeli album lightstick ataupun merchandise. Selalu download atau beli bajakan cd-cd bajakan yang dipakai langsung rusak itu. Tapi tahun ini alhamdulilah ada rejeki aku membeli album pertama walaupun sejujurnya rada nyesek juga soalnya harganya mahal. Aku melamun dan berfikir semalaman sebelum membeli album itu dan akhirnya beli deh.

 

Sudah segi positifnya nah segi  sedihnya.

1.     Kematiaan

Tahun ini aku mendengarkan 3 orang kabar kematiaan dari keluarga aku pertama dari nenek kedua dari paman ketiga dari saudara sepupu ipar. Sebagian besar kematiaan disebabkan oleh sakit .

2.stress yang meningkat

Dimasa pandemic ini awal mulainya aku agak nyantai tapi kesini sini rasanya aku pusing banget apalagi setelah melihat perkembangan kasus terbaru meningkat. Nerima paket harus disemprot  atau dilap.  Mau ngumpul jaga jarak karena takut kena korona. Tahun ini memang luar binasa yah sobat. Terakhir kali aku ke mall itu bulan februari  tetapi tidak mengapa emang aku jarang ke mall kan bukan masalah besar.

2.     Pengeluaran

Walaupun pada awalnya aku lumayan mengirit awal pandemic dari bulan maret sampai November tetapi pas bulan desember aku belanja online kek orang kesetanan selain emang skincare pada abis jadi nyetok., jadi nanti tahun depan ga usah lagi belin skin care atau bodycare. Selain itu sebagai reward sudah bekerja keras selama setahun ini.